Tutorial Anda

Tutorial Segala Ilmu Internet

Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan

Tutorial Anda, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan, mudah-mudahan isi postingan Tutorial Investasi, Tutorial Trading Forex, yang kami sajikan ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Cara investasi forex yang aman dan menguntungkan - Broker Forex Terbaik.
Trading forex selalu menarik untuk dibahas. Hal ini tidak terlepas dari begitu tingginya minat masyarakat, terutama mereka yang menyukai tantangan dan resiko bisnis/investasi. Well, peluang profit yang tinggi dan menggiurkan dalam jangka pendek, membuat para Trader ( sebutan bagi pemain forex trading ) berlomba - lomba mengejar keuntungan dari fluktuasi pergerakan mata uang asing ini.

Ada banyak orang yang sukses di investasi trading forex ini, namun tidak sedikit orang yang harus mengalami kegagalan pada investasi yang memang berkategori high risk ini. Tidak ada rumus yang baku dan menjamin 100% seseorang aman dalam berinvestasi ( apapun jenis investasinya ). Karena karakteristik dari investasi selalu bermata dua ( untung dan rugi ). Begitupun jika anda bermaksud terjun ke trading forex online.

Namun jika Anda membaca artikel ini, setidaknya Anda sudah memiliki tipstips, cara atau strategi yang aman untuk meraih keuntungan di investasi trading forex online, sekalipun Anda adalah pemula ( Newbie ).

Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan Bagi Pemula
Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan


1. Pastikan anda memilih broker forex yang terbaik, aman dan terpercaya

Ada banyak sekali broker forex di Indonesia, baik broker dari dalam negeri maupun dari luar. Ketahui dengan baik kebijakan maupun sistem dan layanannya. Pahami setiap aturan main di dalamnya supaya Anda tidak mengalami salah paham di tengah transaksi. Dalam hal ini, FBS Indonesia bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda gunakan.

Selain terpercaya dan aman, broker forex FBS juga nyaman digunakan untuk trading forex. Karena reputasi dan pelayanannya yang profesional, juga spread yang kecil tanpa komisi serta keunggulan - keunggulan lainnya.

Memilih broker yang terbaik serta memiliki Platform trading yang Anda butuhkan, akan membuat Anda merasa aman dan nyaman. Sehingga anda dapat lebih fokus dalam menjalankan trading tanpa rasa khawatir modal anda hilang.

Untuk menambah pengetahuan tentang Broker forex terbaik, terpercaya, aman dan juga bagus untuk trading forex online, Silahkan buka halaman berikut :

Tips Memilih Broker Forex Terbaik Dan Terpercaya

Broker Forex Yang Aman Dan Bagus Di Indonesia Dan Dunia

Broker Forex Spread Terendah


Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan
Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan


2. Tips yang paling mudah, sederhana dan aman bermain forex adalah dengan mengurangi Leverage

Kita ambil contoh jika anda bermain trading dengan leverage 1 : 3000. Pada leverage ini, posisi trading Anda akan aman. Namun tentu saja dengan leverage yang sedemikian besar, Anda juga tidak akan pernah untung besar. Keuntungan Anda hanya sebesar perubahan mata uang secara real.

3. Anda harus menyesuaikan ukuran transaksi

Cara paling aman dalam bertransaksi forex trading adalah selalu main dana ukuran transaksi yang normal. Masuk sekaligus beberapa lot mungkin akan mendatangkan keuntungan berkali-lipat, namun hal ini membutuhkan sebuah analisa yang jitu yang dapat memberi Anda kepastian tren sudah terbaca sebelum anda memutuskan untuk Open Posisi.

Karena ketika muncul pergerakan harga di luar prediksi misalnya, maka Anda bisa jadi justru akan mengalami kerugian yang besar atau MC ( Margin Call ).

4. Hindari orang atau pihak yang menawarkan kepada Anda profit di atas 100% per bulan

Satu lagi tips yang sedikit aneh tapi logic. Padahal siapa sih investor yang tidak ingin meraup untung besar dari modal yang telah di tanam? Jika ada orang atau pihak yang memberikan penawaran profit yang besar di atas 100% per bulan, itu sudah tidak masuk akal. Jangan mudah tergoda karena iming - iming keuntungan yang besar, padahal Scam.

5. Tips investasi forex agar menguntungkan adalah dengan fokus bermain pada satu Pair

Ini kedengarannya aneh, padahal sebagian besar trader lebih suka bermain pada banyak pasangan mata uang ( pair ). Tapi ingat! Berpindah-pindah dari satu perdagangan mata uang ke mata uang lain, bukanlah cara yang bijak untuk bermain dalam forex trading.

Karena untuk menjadi mahir membaca pergerakan di pasar, Anda perlu sangat mengenal karakteristik suatu pair. Dan hal ini sangat mustahil terwujud bila Anda tidak fokus mempelajari satu pasangan mata uang.

Ketika Anda terbiasa bertransaksi dalam satu jenis pasangan mata uang dalam jangka panjang, maka secara tidak langsung, alam bawah sadar ( intuisi ) dan kemampuan membaca pergerakan harga Anda akan beradaptasi secara sempurna dengan mata uang tersebut.

6. Memilih tipe akun yang sesuai untuk Anda

Ada banyak pilihan tipe akun yang bisa anda ambil dalam transaksi forex trading ini. Ada banyak pilihan Leverage, Spread dan juga kecepatan eksekusi yang bisa anda pilih. Sesuaikan dengan kondisi anda, terutama toleransi kerugian, kesiapan dan tentu saja kekuatan modal Anda.

Memang menggunakan Akun Standar dengan leverage normal sangat menggiurkan, karena hasilnya lebih besar. Tetapi juga berarti dengan resiko yang juga lebih besar pula. Jadi kalau Anda masih pemula, saran Kami jangan dulu menggunakan Akun Standar, karena bisa jadi Anda justru akan kehilangan objektifitas keputusan karena dibayangi kerugian besar.

Latihlah dulu kemampuan Anda mengambil keputusan dalam tekanan dengan menggunaka Akun Cent sebelum memasuki leverage yang tinggi.

Kenali juga jenis Akun di FBS pada tautan ini : Jenis Akun Di FBS Yang Dapat Anda Pilih

Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan
Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan


7. Hindari bergantung pada Robot Forex atau prediksi - prediksi yang tidak bisa di pertanggungjawabkan

Pada dasarnya pada setiap analisa, sebenarnya Anda sedang menganalisa perilaku manusia dalam menyikapi suatu kondisi. Bagaimanapun angka dalam bar dihadapan Anda adalah sebuah angka statistik atas perilaku pelaku pasar. Maka Anda tidak bisa mempercayakan begitu saja kemampuan analisa seperti ini kepada robot.

Robot hanya bekerja secara akurat dalam persentasi mayoritas, jadi tidak ada kepastian 100% Win. Apalagi kalau Anda sampai mempercayai beragam suara analisa yang beredar begitu saja di banyak forum, kemudian menelan mentah-mentah isu tersebut, percayalah bahwa Anda sedang dalam kondisi yang membahayakan!

8. Sebaiknya modal yang anda pakai untuk investasi adalah dana lebih Anda

Seperti yang sudah kami singgung di atas, investasi selalu berpotensi untung dan juga rugi. Maka akan sangat bijak apabila dana yang Anda kelola untuk trading forex, merupakan uang di luar kewajiban untuk biaya hidup sehar - hari. Apalagi uang hasil pinjaman, tentu akan sangat beresiko buat anda dan keluarga.

Nah, bagaiamana dengan tips di atas? Kami berharap Anda menemukan satu pencerahan setelah membaca artikel ini. Sehingga Anda dapat menghindari ataupun melakukan sesuatu yang di butuhkan dalam investasi trading forex yang aman dan menguntungkan.

Bagikan :
+
Previous
Next Post »
0 Komentar untuk "Cara Investasi Forex Yang Aman Dan Menguntungkan"

 
Template By Kunci Dunia
Back To Top